ODGJ Banting Anak Kecil Berkali-kali di Jalan Aspal, Ibu-ibu dan Anak-anak Menangis Berteriak Histeris

 


Video pria diduga ODGJ banting anak kecil berkali-kali di jalan aspal viral di berbagai platform media sosial.

Berdasarkan penelusuran, awalnya video ODGJ banting anak kecil di jalan aspal itu tersebar melalui grup-grup Whatsapp sejak Jumat (6/5/2022).

Video ODGJ banting anak kecil itu merupakan video rekaman kamera CCTV.

Di bagian pojok kanan atas video itu tertulis peristiwa itu terjadi pada Rabu 27 April 2022 pukul 09.31.

Sayangnya, tidak diketahui persis dimana peristiwa ODGJ banting anak kecil itu terjadi.

Dalam video pendek berdurasi 30 detik itu, awalnya terlihat seorang memakai payung melintas.

Di belakangnya, beberapa anak tengah berdiri melihat ke arah belakang area yang tak tertangkap kamera CCTV tersebut.

Tak lama kemudian, anak-anak itu langsung berlarian.

Ada dua anak kecil yang ikut berlari.

Selanjutnya, terlihat seorang pria yang tak mengenakan pakaian sama sekali, menangkap salah satu dari dua anak yang lari di posisi terbelakang.

Pria diduga ODGJ itu langsung menyeret anak kecil tersebut.

Yang cukup mengejutkan, ODGJ itu kemudian langsung mengangkat anak itu dan membantingnya dengan keras ke atas jalan aspal.

Seketika, anak itu sama sekali tak bergerek.

Meski tak tertangkap kamera, diduga terdapat sejumlah orang di sekitar lokasi itu.

Sebab, terdengar suara teriakan sejumlah ibu-ibu yang terekam kamera CCTV.

Melihat anak kecil itu tak bergerak, ODGJ tersebut kembali mengangkat tinggi-tinggi anak kecil itu dan membantingnya untuk kedua kali.

Saat ODGJ membanting anak kecil itu untuk ketiga kalinya, datang dua orang pria berkaos kuning dan hijau berusaha menyelamatkan anak kecil tersebut.

Namun ODGJ itu langsung berlari dan membawa serta anak kecil yang dibantingnya.

Sementara pria berkaos kuning masih terus mengejar ODGJ tersebut.

Peristiwa itu pun membuat sejumlah perempuan dan anak-anak menangis berteriak histeris.

Selanjutnya, semakin banyak ibu-ibu yang datang dan ikut mengejar ODGJ tersebut. 

Belum ada Komentar untuk "ODGJ Banting Anak Kecil Berkali-kali di Jalan Aspal, Ibu-ibu dan Anak-anak Menangis Berteriak Histeris"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel