Ikatan Cinta 16 November 2022: Dulunya Sahabatan, Ternyata Ini Awal Mula Abimana dan Aldebaran Bertikai
Kedatangan Abimana dalam acara Aldebaran memang mengundang banyak tanda tanya dalam sinetron Ikatan Cinta ini.
Baca Juga
Apalagi sikap Aldebaran yang terlihat sangat tidak suka dan terganggu dengan keberadaan Abimana dalam sinetron Ikatan Cinta ini.
Ternyata Abimana dan Aldebaran dulu memiliki hubungan persahabatan yang sangat dekat namun harus berakhir buruk dalam sinetron Ikatan Cinta ini.
Berikut adalah sinopsis Ikatan Cinta full episode yang akan tayang malam ini, Rabu, 16 November 2022 di RCTI sekitar pukul 20.00 WIB.
Pertemuan dengan Abimana di saat Aldebaran sudah sembuh dari amnesianya memang menjadi masalah baru.
Pasalnya Aldebaran kini sudah bisa mengingat seperti apa sosok Abimana ini, ia sudah mengenali pria itu.
Kedatangan Abimana memang sangat mengagetkan Aldebaran karena ia tidak pernah mengundang pria itu.
Aldebaran juga bingung mengapa Abimana bisa masuk ke dalam lingkungan keluarganya, ia tidak mengerti dengan apa yang terjadi.
Namun ternyata Aldebaran selama ini tidak tahu apa-apa karena Abimana sudah mengenal banyak anggota keluarganya.
Bahkan adik dari pria tersebut juga sempat menjadi calon anggota keluarga mereka karena memiliki hubungan asmara dengan sepupu Aldebaran.
Aldebaran berusaha untuk tetap tenang dan tidak membuat masalah baru di hadapan semua anggota keluarganya itu.
Ia berusaha untuk bersikap baik dan tidak ingin ada orang yang tahu soal hubungan dirinya dengan Abimana.
Abimana memang sengaja datang ke acara Aldebaran ini karena ia ingin tahu seperti apa reaksi pria tersebut.
Pasalnya dalam pertemuan terakhir mereka, Aldebaran seperti sama sekali tidak pernah mengenal sosok Abimana.
Abimana memang belum mengetahui soal musibah yang menimpa Aldebaran, ia tidak tahu bahwa pria itu mengalami amnesia.
Abimana tidak tahu bahwa saat bertemu dengan dirinya itu, Aldebaran bukan pura-pura tidak mengenalnya.
Namun ia benar-benar tidak bisa ingat dengan pria tersebut karena saat itu Aldebaran masih mengalami amnesia.
Aldebaran sangat terganggu dengan kehadiran Abimana ini, apalagi ia masih bisa melihat ada kemarahan di wajah pria tersebut.
Aldebaran juga masih menyimpan kekesalan dan kemarahan untuk Abimana, ia tidak bisa melupakan apa yang telah terjadi.
Abimana juga berusaha untuk biasa saja di depan Aldebaran, ia berusaha untuk tenang dalam menghadapi pria tersebut.
Pasalnya Abimana tahu bahwa Aldebaran tidak suka dengan kehadiran dirinya, pria itu menunjukkannya dengan jelas.
Abimana sangat kesal karena Aldebaran bersikap seolah dirinya memang tidak punya kenangan apapun untuk pria itu.
Padahal hubungan mereka di masa lalu tidak mungkin dengan mudah bisa dilupakan oleh Aldebaran.
Abimanan bingung dengan apa yang terjadi, ia tidak mengerti mengapa Aldebaran seperti tidak mengingat kenangan bersama dengan dirinya.
Padahal dulu Aldebaran dan Abimana adalah dua sahabat baik yang saling mendukung dan menjaga satu sama lain.
Aldebaran selalu membantu Abimana apabila pria itu berada dalam kesulitan, hal yang sama juga dilakukan oleh pria tersebut.
Namun masalah muncul ketika mereka berdua mulai terlibat dalam masalah bisnis yang sangat besar.
Membangun bisnis nyatanya membuat hubungan mereka mulai merenggang karena saling berusaha menjatuhkan.
Abimana kesal kepada Aldebaran karena tidak mau membantunya dalam urusan pekerjaan sehingga ia harus pindah keluar negeri.
Aldebaran adalah alasan Abimana memutuskan untuk pindah keluar negeri dan membangun usaha di tempat itu.
Sementara Aldebaran sangat kecewa dengan Abimana karena pria itu menggunakan cara jahat untuk memenangkan persaingan bisnis ini.
Karena hal ini, hubungan Aldebaran dan Abimana menjadi sangat buruk dan persahabatan mereka menjadi hancur.
Lantas apakah yang akan terjadi saat ini ketika perusahaan mereka kembali bersaing?
Untuk mengetahui kelanjutannya, kita dapat saksikan bersama dalam sinetron Ikatan Cinta yang tayang di RCTI.
Disclaimer: sebagai informasi bahwa bocoran sinopsis Ikatan Cinta ini adalah prediksi semata. Sehingga kemungkinan akan ada perbedaan dengan cerita yang sebenarnya.***
Belum ada Komentar untuk "Ikatan Cinta 16 November 2022: Dulunya Sahabatan, Ternyata Ini Awal Mula Abimana dan Aldebaran Bertikai"
Posting Komentar