Resmi Keluar dari Ikatan Cinta, Ini Gurita Bisnis yang Dijalani Amanda Manopo
Dari skincare hingga hijab dan mukena, pemeran Andin dari Ikatan Cinta, Amanda Manopo memiliki banyak bisnis ternyata.
Baca Juga
Meskipun tidak lagi bermain dalam sinetron Ikatan Cinta, Amanda Manopo masih punya beberapa ladang cuan sebagai penghasilannya di luar syuting.
Selain membuka endorse melalui Instagramnya, Amanda Manopo yang kini keluar dari Ikatan Cinta juga fokus ke bisnis-bisnis yang ia bangun sendiri.
Baca Juga: Rahasia Resep Nasi Goreng Solaria Dijamin Mirip Punya Chinese Resto, Bisa untuk Menu Imlek
Aktris berdarah Manado dan Spanyol ini pun menyadari, tidak selamanya ia akan eksis di dunia entertainment.
Maka dari itu, tak hanya fokus dalam satu jenis bisnis, Amanda Manopo memiliki tiga jenis bisnis utamanya.
Mulai dari skincare, dunia kuliner hingga fashion muslim seperti hijab dan mukena, berikut Aspirasiku rangkum bisnis utama Amanda Manopo.
1. Skin Soul Brightening
Sudah tidak asing lagi bagi pemeran Andin di Ikatan Cinta ini untuk menjadi model produk skincare atau kosmetik.
Mulai dari produk skincare lokal seperti White Story maupun skincare yang berasal dari luar negeri.
Kali ini Amanda Manopo juga mengeluarkan brand produk skincare lokal miliknya sendiri.
Baca Juga: Desta Mendengar Suara Derap Langkah hingga Vincent tiba-tiba Berteriak Histeris
Bernama Skin Soul Brightening, Amanda Manopo sendiri merupakan founder sekaligus CEO dari produk kecantikannya ini.
Skin Soul Brightening sendiri adalah produk perawatan kulit yang dikhususkan untuk mencerahkan dan memutihkan.
2. Mukena Amanda Manopo
Siapa sangka aktris beragama Kristen ini juga membuka bisnis hijab dan mukena untuk kalangan umat Islam.
Baca Juga: Mau Lolos Beasiswa Berprestasi Non Akademik Kalimantan Barat 2023? Jangan Lewatkan Persyaratan Ini!
Amanda Manopo melihat peluang mayoritas masyarakat Indonesia beragama muslim, sehingga ia memutuskan untuk membuat bisnis mukena sendiri.
Tak hanya itu, bahkan aktris yang kerap dipanggil Manda ini juga ikut menjadi model mukena tersebut.
Ia terlihat cantik dengan balutan mukena yang diproduksi bisnisnya sendiri.
Model mukena yang dijual oleh Amanda Manopo ini sendiri juga beragam warna hingga motif yang menawan.
Baca Juga: 10 Artis Indonesia Keturunan Tionghoa, 5 Diantaranya Beragama Islam
3. Kurimi Puff
Merambah ke dunia kuliner, Amanda Manopo juga membuka bisnis penjualan kue sus bersama saudaranya.
Saudara perempuannya yakni Angelica Manopo yang juga menjadi founder dari Kurimi Puff.
Gerai yang menjual dessert berupa kue sus ini memiliki cabang pertama yaitu di Tebet, Jakarta Selatan.
Tidak hanya kue sus, Kurimi Puff juga menyediakan hidangan manis lainnya seperti eclair, popcorn choux hingga donat.
Pilihan rasa yang ditawarkan kue cantik ini pun beragam, mulai dari cokelat, vanilla, keju dan masih banyak lagi.
Keluar dari Ikatan Cinta, Amanda Manopo sendiri kini masih fokus endorse dan mengurus bisnis utamanya sendiri.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Aspirasiku.***
Belum ada Komentar untuk "Resmi Keluar dari Ikatan Cinta, Ini Gurita Bisnis yang Dijalani Amanda Manopo"
Posting Komentar