Trailer Ikatan Cinta Malam Ini, 7 Februari 2023: Nino Marah-marah ke Aldebaran Karena Reyna Hilang
Ketegangan masih akan terus berlangsung di sinetron Ikatan Cinta malam ini, Selasa 7 Februari 2023.
Reyna yang hilang membuat Nino marah-marah, bahkan mantan suami Andin itu marah ke Aldebaran yang juga adalah suami Andin di sinetron Ikatan Cinta.
Nino merasa dirinya paling kehilangan atas hilangnya Reyna dalam lanjutan sinetron Ikatan Cinta malam ini.
Baca Juga: Inilah 5 Tanda dari Sosok yang Memiliki Kepribadian Sanguinis Pahami Kelemahan Anda!
Inilah potongan cerita dari trailer Ikatan Cinta yang akan tayang malam ini, Selasa 7 Februari 2023 di RCTI.
Kemarahan Nino langsung tertuju ke Aldebaran ketika datang ke kantor polisi dalam lanjutan sinetron Ikatan Cinta malam ini.
Aldebaran dimarahi Nino atas janjinya yang akan menjaga Reyna. Namun Nino merasa Aldebaran tak tepati janji.
Baca Juga: Contoh Soal Ulangan Harian Tanya Jawab Kelas 8 Semester 1 Berserta Kunci Jawaban
Pasalnya saat ini di tengah janji Aldebaran jaga Reyna, justru Reyna sampai bisa hilang tanpa ada yang mengetahui keberadaanya.
Dimarahi Nino, Aldebaran diam, tak berkata-kata, ia hanya memandang Nino dengan penuh emosi.
Lantas Mama Rosa yang berbicara hadapi Nino. Mama Rosa katakan bukan hanya Nino yang kehilangan.
Baca Juga: Juventus Tanpa Pogba dan Milik, Begini Prediksi Skor Salernitana vs Juventus di Liga Italia
Namun juga Aldebaran yang merasa kehilangan, demikian dirinya (Mama Rosa) dan semua orang yang ada di kantor polisi melaporkan kehilangan Reyna.
Lantas Elsa potong semua prasangka Nino. Elsa sampaikan kalau hilangnya Reyna adalah kesalahannya.
Pasalnya, menurut Elsa, hilangnya Reyna bukan karena Aldebaran, namun karena dirinya. Hilangnya Reyna adalah karena diajak jalan-jalan oleh Elsa ke Mall.
Baca Juga: Prediksi Ikatan Cinta dengan Kehadiran Naomi Zaskia Sebagai Pemeran Nia, Pengganti Andin untuk Aldebaran?
Sehingga Elsa meluruskan bukan Aldebaran yang salah, Tapi dirinya (Elsa). Karena ia yang mengajak Reyna jalan-jalan.
Menarik memang kelanjutan Reyna hilang, karena ini bisa jadi senjata bagi Nino untuk kembali merebut hak asuh usai Andin meninggal dunia.
Karena Nino cemas, ketiadaan Andin saat ini apakah Aldebaran mampu menjaga Reyna dengan baik.
Lantas seperti apa kelanjutan sinetron Ikatan Cinta malam ini di RCTI?
Untuk menjawab rasa penasaran dari analisa itu jangan lewatkan sinetron Ikatan Cinta yang tayang di RCTI.
Disclaimer: sebagai informasi bahwa bocoran sinopsis Ikatan Cinta ini adalah prediksi semata. Sehingga kemungkinan akan ada perbedaan dengan cerita yang sebenarnya.***
Belum ada Komentar untuk "Trailer Ikatan Cinta Malam Ini, 7 Februari 2023: Nino Marah-marah ke Aldebaran Karena Reyna Hilang"
Posting Komentar