Sinopsis 18 Juli 2023: Nasib Maha Ratu


 

Review episode Ikatan Cinta sebelumnya Aldebaran terbebas dari prasangka penyidik kepolisian atas kasus terjatuhnya Mario dari lantai tiga.


Baca Juga

Aldebaran berhasil dapatkan rekaman CCTV dari perjuangan Marsha yang mengambil dari dalam ruang kerja kantor Mario di Ikatan Cinta.


Berikut adalah sinopsis Ikatan Cinta full episode yang akan tayang malam ini, Selasa, 18 Juli 2023 di RCTI sekitar pukul 18.30 WIB.


Aldebaran benar-benar beraksi, ia membuat beberapa kejutan besar ke Mario dan Sherly atas ditemukannya rekaman CCTV.


Dengan demikian Aldebaran bisa terbebas dari tindakan yang ia tidak lakukan sama sekali seperti yang dituduhkan.


Bahkan Aldebaran menyampaikan ke penyidik kepolisian betapa kecewanya ia atas tuduhan yang juga dialamatkan pihak polisi pada dirinya atas tragedi yang dialami Mario.


Polisi sempat menuduhnya telah menyembunyikan rekaman CCTV itu demi terbebas dari kasus hukum jatuhnya Mario.


Polisi tanpa bukti dengan percayai keterangan saksi yang saat itu kesaksiannya tidak ada di lokasi kejadian.


Aldebaran yang terkuras habis konsentrasinya untuk launching Maha Ratu karena kasus hukumnya ini kembali mencoba memaksimalkan launching yang akan digelar.


Aldebaran akan kembali fokus pada launching bisnisnya di Maha Ratu, yang memungkinkan masalah baru akan dihadapi.

Karena saat ini Marsha juga diminta Sherly dan Mario untuk persiapkan launching produk yang sama seperti Maha Ratu.


Meskipun Aldebaran sudah merubah konsep yang akan ia gunakan ketika launching nantinya, namun Al perlu antisipasi.


Karena saat ini Sherly juga sedang menyelidiki rekaman CCTV yang ia sudah sabotase kenapa Aldebaran memilikinya.


Sherly menduga ada mata-mata di dalam perusahaanya, untuk itu ia ingin mencari tau siapa mata-mata tersebut.


Di episode sebelumnya juga Aldebaran dapat saran dari Rendy untuk bisa mengajak Devan berkolaborasi.


Dimana Devan adalah seorang fotografer dan fotonya baru saja dibeli Aldebaran dengan harga yang fantastis.


Kini Elsa sedang berusaha membujuk Devan, meski sudah dapat penolakan karena ia tidak bisa terkungkung foto produk.


Devan menyatakan dirinya adalah fotografer jurnalistik yang memotretnya bebas, tidak dalam situasi yang harus diseting.


Namun Aldebaran tak akan berhenti, ia akan berusaha bagaimana bisa membujuk Devan menjadi tim bagiannya.


Sehingga nantinya Devan bisa membantu Aldebaran dalam menyelesaikan masalah yang menimpa Maha Ratu.


Maka itu, keseruan akan berlangsung, di tengah kemarahan Mario ke Aldebaran dan upaya Sherly ungkap siapa mata-mata Aldebaran di perusahaanya.

Nasib Maha Ratu tak lama lagi akan ditentukan, situasinya semakin menarik, lantas apa yang akan terjadi?


Untuk mengetahui kelanjutannya, kita dapat saksikan besama dalam sinetron Ikatan Cinta yang tayang di RCTI.


Disclaimer: sebagai informasi bahwa bocoran sinopsis Ikatan Cinta ini adalah prediksi semata. Sehingga kemungkinan akan ada perbedaan dengan cerita yang sebenarnya.***

Artikel Terkait

Belum ada Komentar untuk "Sinopsis 18 Juli 2023: Nasib Maha Ratu"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel